4 Fakta Menarik Seputar Sepatu Bola

Sekarang karena di mana mana sudah banyak sekali lapangan futsal, lapangan bola, sudah jarang sekali kita melihat ada orang bermain bola nyeker atau tak bersepatu. Nah mengenai sepatu bola yang saat ini sudah jamak kita lihat, dari harga puluhan sampai jutaan, ada beberapa fakta menarik yang ingin saya bagikan pada kalian. Simak yah.


1 | Sepatu bola tertua di dunia

king henry viii

Pernahkah kalian membayangkan kapan pertama kali benda-benda di sekitar kalian itu dibuat? Menyandang status pertama kali dibuat berarti menyandang status tertua umurnya. Kalau manusia mah, banyak yang ngga mau menyandang status tertua, tapi kalau benda-benda semakin tua semakin bernilai dan bersejarah. Berbicara mengenai benda tertua, sepatu bola tertua ternyata dipakai oleh Raja Henry VIII. Pada tahun 1526 beliau ingin bermain bola, kemudian dipesanlah sepatu bola yang pada saat itu seperti sepatu boot. Beliau memesannya di Great Wardrobe. Sepatu itu terbuat dari kulit yang keras, tingginya sampai menutupi mata kaki, dan tentu beratnya lebih daripada sepatu biasa pada jaman itu. Sepatu itu dibuat oleh Cornelius Johnson dengan jahit tangan. Tentang harganya, kalian jangan kaget yah. Sepatu itu ditebus Sang Raja hanya dengan 4 Shilling yang kalau dinilai saat ini berarti setara dengan Rp. 1.671.400,00.

2 | Sepatu sepak bola termahal

john terry

Kalian kenal John Terry? Pasti kenal lah. Pemain yang pernah menjadi kapten Timnas Inggris dan Chelsea itu ternyata sepatunya menyandang gelar sepatu sepak bola termahal. Ceritanya si kapten menyumbang sepatu bolanya yang bermerk Umbro itu pada acara lelang amal yang diselenggarakan oleh Live The Dream Foundation. Live The Dream Foundation sendiri milik pemain sepak bola Rio Ferdinand. John Terry menyumbangkan sepatunya di acara itu pada tanggal 16 Desember 2009. Disinyalir harga sepatu sepak bola itu Rp.2.160.000.000,00. Nggak kebayang kan? Sepatu itu bernilai tinggi karena pada setiap lambang Umbro di sepatu itu, terdapat 84 berlian hitam yang kemudian diliapisi dengan emas putih. Dan di ujung sepatu itu ada angka 6 yang dilapisi emas, berlian 27 karat, dan safir 11 karat. Si John Terry sendiri menggunakan sepatu itu saat melawan Belarusia tanggal 14 Oktober 2009.

3 | Produsen pertama sepatu sepak bola

goal
Gola adalah pabrik pertama yang memproduksi sepatu sepak bola secara massal. Gola sendiri berdiri tahun 1905. Lima tahun kemudian, 1910-an, dia meluncurkan sepatu bola dengan nama Cup Final Specials. Cup Final Specials ini mendunia karena terobosannya dalam dunia sepatu bola. Terobosannya yaitu adanya “gigi-gigi” kayu, atau yang kita kenal sekarang sebagai sepul, di bagian bawah sepatu. Fungsi gigi-gigi kayu ini untuk memantapkan posisi pijak pemain di lapangan rumput supaya tidak llicin. Ketika sepatunya masih berstatus baru, si pemain tidak boleh langsung menggunakannya karena sepatu itu masih keras dan kaku dan bisa membuat kaki si pemakai cidera. Oleh karena itu supaya lentur dan nyaman di kaki, sepatu itu pertama-tama direndam dahulu selama beberapa jam, kemudian dikeringkan dan baru bisa dipakai.

4 | Bintang sepatu bola pertama

stanley

Karena masifnya produsen sepatu dan tingginya permintaan, pada tahun 1950 para produsen itu mulai memikirkan terobosan-terobosan baik pada produk maupun pemasaran. Dalam produk misalnya, mereka sudah bisa membuat sepatu dengan gabungan kulit dan sintetis. Selain itu, cleat sepatu juga sudah terbuat dari karet atau plastik dan dapat dicopot atau diganti. Dalam bidang pemasaran, tahun 1951 produsen sepatu CWs membuat terobosan dengan menyewa pemain sepak bola Inggris Stanley Matthews untuk menjadi bintang iklan produknya. Nah mulai saat itulah, bintang Inggris Stanley Matthews menjadi pemain pertama yang menjadi bintang iklan sepatu bola.

Belum ada Komentar untuk "4 Fakta Menarik Seputar Sepatu Bola"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel